PLN Peduli, UNIB, dan Latun Gelar Pelatihan UMKM di Tapak Padri

Direktur Lembaga Latun Bengkulu, Hari Anggoro.(foto: 29/1/2025)

katakritis.info – Untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Bengkulu, PLN Peduli, Universitas Negeri Bengkulu (UNIB), dan Lembaga Latun mengadakan pelatihan khusus di Tapak Padri, Kota Bengkulu, pada Rabu (29/1). Pelatihan ini bertujuan membekali para pelaku UMKM dengan strategi bisnis yang lebih efektif agar mampu bersaing di tengah ketatnya persaingan pasar.

Mak Lia sedang memberikan materi kepada pelaku UMKM. (foto: 29/1/2025)

 

Direktur Latun, Hari Anggoro, menjelaskan bahwa pelatihan ini diikuti oleh 30 peserta dari UMKM Bengkulu serta panitia. “Harapan kami, UMKM di lingkungan Tapak Padri bisa semakin berkembang dan mampu bersaing,” ujarnya. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui peningkatan keterampilan dan wawasan bisnis.

Salah satu pemateri dalam pelatihan ini adalah Adelina Susanti atau yang akrab disapa Mak Lia. Ia menekankan pentingnya efisiensi branding dan studi kasus spesifik untuk membantu pelaku UMKM mengelola usahanya dengan lebih baik. Selain itu, ia juga membahas berbagai tantangan yang sering dihadapi UMKM, seperti lokasi usaha, persaingan pasar, perubahan teknologi, serta dinamika kebutuhan konsumen.

Untuk menghadapi tantangan tersebut, Mak Lia merekomendasikan agar UMKM selalu beradaptasi dan berinovasi dalam layanan. Ia juga menekankan pentingnya penggunaan platform digital sebagai media promosi yang efektif. “Promosi harus dilakukan secara rinci dan berkelanjutan, mencantumkan nama produk, lokasi usaha, jam layanan, serta dibuat secara konsisten,” jelasnya. Pelatihan ini disambut antusias oleh peserta, dan acara ditutup dengan yel-yel serta makan prasmanan bersama, menciptakan suasana kebersamaan dan semangat untuk terus berkembang.

 

 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *